BeritaOlahraga

Hasil Piala Asia 2023: Terima Kasih Kirgistan! Indonesia Lolos ke Babak 16 Besar Piala Asia 2023

134
×

Hasil Piala Asia 2023: Terima Kasih Kirgistan! Indonesia Lolos ke Babak 16 Besar Piala Asia 2023

Sebarkan artikel ini
Squad Timnas Indonesia. (c) Harianwarga.id/AP
Squad Timnas Indonesia. (c) Harianwarga.id/AP

QATAR, HARIANWARGA.ID – Timnas Indonesia berhasil memastikan diri lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023 setelah pertandingan sengit antara Kirgistan dan Oman berakhir dengan skor imbang 1-1 pada Kamis (25/01/2024). Pertandingan tersebut, yang berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, menyajikan sejumlah momen dramatis.

Oman tampil lebih agresif sejak menit awal dan berhasil membuka keunggulan melalui gol Muhsen Al Ghassani pada menit ke-8. Gol ini tercipta melalui situasi kemelut di depan gawang, menyusul tendangan penjuru yang berhasil dimanfaatkan dengan baik oleh pemain nomor punggung 11 tersebut.

Keunggulan satu gol membuat Oman terus menekan pertahanan Kirgistan dengan serangan bertubi-tubi, tetapi hingga jeda pertandingan tidak ada gol tambahan yang tercipta. Di sisi lain, Kirgistan berjuang keras dan mencoba merespons, namun tanpa hasil hingga akhir babak pertama.

BACA JUGA: PPK Diduga Kangkangi Proses PHK, Beberapa Item Pengerjaan Proyek di RSUD Larantuka Alami Kendala

Memasuki babak kedua, Kirgistan memberikan kejutan di menit awal ketika Joel Kojo berhasil mencetak gol melalui heading terukur pada menit ke-47. Namun, kegembiraan tersebut pupus setelah wasit menganulir gol tersebut setelah melibatkan teknologi VAR. Joel Kojo dinyatakan offside sebelum mencetak gol.

Oman, setelah mendapat tekanan dari Kirgistan, kemudian sedikit menurunkan tempo permainan. Meski Kirgistan menciptakan beberapa serangan berbahaya, bola belum berhasil masuk ke gawang hingga menit ke-80. Gol penyama kedudukan akhirnya tercipta melalui aksi Joel Kojo yang memanfaatkan blunder antara kiper Ibrahim Al Mukhaini dan salah satu pemain belakang Oman.

Dengan hasil imbang ini, Timnas Indonesia menjadi pihak yang diuntungkan. Skuad Garuda memastikan diri lolos ke babak 16 besar melalui jalur peringkat tiga terbaik. Indonesia finis di peringkat keempat klasemen akhir peringkat ketiga terbaik Piala Asia 2023, berada di bawah Yordania, Palestina, dan Suriah. Prestasi ini menciptakan sejarah baru bagi sepak bola Indonesia.***

Respon (1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Example 728x250